Arti Penting Keanekaragaman Hayati Dalam Kehidupan Sehari-Hari
Pemahaman tentang betapa pentingnya keanakaragaman hayati dalam menunjang keberlangsungan hidup manusia memang tidaklah mudah. Hal tersebut karena manusia cenderung menilai sesuatu berdasarkan manfaat langsung atau nilai lebih yang bisa diambilnya. Contohnya, banyak orang yang tak peduli dengan musnahnya harimau jawa atau semakin menurunnya populasi badak bercula satu. Orang tak lagi peduli lagi dengan papaya local dan lebih memilih papaya Bangkok yang mempunyai daging buah yang lebih tebal dan tekstur yang relative lebih keras atau padat. Dan orang pula tak lagi peduli dengan semakin langkanya jeruk garut atau kecapai. Penduduk kota tak terlalu memperhatikan atau bahkan mereka tak sama sekali peduli dengan semakin langkanya kehadira jenis-jenis burung yang biasanya berkicau dipagi hari. Lalu apa sebabnya manfaat keanekaragaman hayati bagi manusia? Dan seberapa jauh keanekaragaman hayati mempengaruhi kesejahteraan manusia. Keanekaragaman hayati sesungguhnya mempunya