Pengertian Dan Jenis - Jenis Erosi
Apakah
pengertian erosi? Apa sajakah jenis-jenis erosi? Simak penjelasannya dibawah
ini:
Erosi
ialah proses terjadinya pengikisan di bagian-bagian tertentu di permukaan bumi.
Materi dari bagian yang mengalami pengikisan itu bisa mengalami perpindahan
dari tempat asalnya. Proses perpindahan materi itulah yang disebut
transportasi. Erosi ialah peristiwa pengikisan tanah oleh air, angin, ataupun
es. Penyebab alami erosi ialah karakteristik dan juga intensitas curah hujan,
vegetasi (tanaman penutup), kemiringan lereng, serta kemampuan tanah untuk
menyerap serta melepas air (absorpsi).
Air
yang mengalir di sungai bisa menyebabkan runtuhnya dinding-dinding sungai.
Proses runtuhnya dinding sungai ini didahului dengan pengikisan yang disebabkan
oleh aliran air. Proses pengikisan ini disebut juga sebagai erosi. Erosi tidak
hanya terjadi karena tenaga air, namun juga angin, gelombang laut, dan juga es.
Berdasarkan
penyebabnya tersebut, erosi terdiri atas 5 jenis, yakni sebagai berikut:
a. Ablasi
Ablasi
ialah erosi yang terjadi dikarenakan aliran air yang mengikis batuan ataupun
permukaan bumi. Ketika terjadi hujan di gunung, batuan dan juga tanah yang ada
di permukaan gunung terkikis oleh air hujan yang mengalir dari puncak menuju ke
kaki gunung.
b. Deflasi
Deflasi
terjadi dikarenakan oleh hembusan angin yang mengikis permukaan bumi. Misalnya,
angin laut yang berhembus dari laut menuju ke daratan bisa mengikis batuan dan
juga pasir yang terdapat di daerah pantai.
c. Korosi
Korosi
terjadi di karenakan hembusan angin yang membawa butiran pasir. Angin yang
meniupkan butiran pasir ini menerpa bagian batuan-batuan tertentu sehingga
batuan itu melapuk dan juga terkikis.
d. Abrasi
Abrasi
terjadi di pantai dikarenakan gelombang air laut mengikis bagian tepian pantai.
Misalnya, pasir pantai dan juga karang yang tergerus oleh gelombang laut yang sedang
surut.
e. Eksarasi
Eksarasi
ialah erosi yang terjadi dikarenakan adanya gerakan es yang mencair atau
gletser. Air dari es yang mencair di puncak gunung salju pun mengikis permukaan
gunung di sepanjang jalur yang ia lalui.
Faktor
yang mempengaruhi rendah tingginya tingkat erosi dimuka bumi antara lain
sebagai berikut:
-
Curah hujan
-
Sifat-sifat tanah
-
Lereng
-
Vegetasi
-
Manusia
Demikian
penjelasan dalam artikel ini. Semoga dapat bermanfaat.
Comments
Post a Comment